Pesantren Luhur Malang berada di jalan raya Sumbersari no 88 Malang dengan kondisi yang strategis. Hal tersebut sangat mendukung aktivitas santri yang merupakan mahasiswa/i dari berbagai universitas di Malang (UB, UM, UMM, UIN Maliki, POLTEKES, POLINEMA dan STIH). Keragaman ini meningkatkan solidaritas dan triple Co. (Co ownership, Co determination, Co responsibility) merupakan semboyan santri yang sering dengungkan oleh pengasuh LTPLM. Secara fisik Pesantren Luhur Malang terdiri atas empat lantai serta terdpat tiga menara kembar yang menjulang tinggi diatasnya. Kompleks putri menempati 4 lantai yang terbagi dalam beberapa blok (Blok Mbak Daris, A, B, C, D, E, F dan gedung azka, sedangkan untuk kompleks putra menempati 3 lantai yang terbagi dalam tiga blok ( A, B dan C). Pesantren Luhur memiliki beberapa fasilitas lainnya seperti Masjid sebagai temapat berbagai aktivitas, seperti sholat berjamaah, pengajian, maupun musyawarah serta dilengkapi dengan tiga aula luas yang berada di lantai dua (bersebelahan dengan masjid), di lantai satu (diantara kompleks putra) dan di lantai tiga (kompleks putri).
Pesantren Luhur Malang berada di jalan raya sumbersari no 88 Malang dengan kondisi yang strategis. Hal tersebut sangat mendukung aktivitas santri yang merupakan mahasiswa/i dari berbagai universitas di Malang
Kegiatan pengajian yang terdapat di Pesantren Luhur Malang dilaksanakan pada hari Senin sampai dengan Jumat. Pengajian dilakukan setiap bada ashar dan ba’da isya’. Pengkajian kitab kuning dikaji oleh dewan asatidz antara lain : Drs. Kyai H Badrul Munir (Jombang), Kyai H Mukhtar Bisri,M.Ag, Drs. Kyai H. Chamzawi, M.Hi, Drs. Kyai H. Badruddin, M. Hi., Kyai H. Mibahul Munir., Drs. Kyai H. Noer Yasin, M. Hi., Drs. Kyai H. A. Suwandi, Ust. Bahrun Amiq, Ust. Danial Hilmi, Ust. Busro Karim, Ust. Zakaria.
Selain pengkajian kitab kuning, dipesantren Luhur juga terdapat kegiatan Halaqoh ilmiah, hal ini yang menjadikan pesantren Luhur berbeda dengan pesantren pada umumnya. Kegiatan Halaqoh ilmiah berlangsung setiap Senin – Sabtu bada Istigosah subuh. Kegiatan Halaqoh inilah yang membuat santri LTPLM tidak hanya belajar ilmu agama dan ilmu yang dipelajari dikampus saja, melainkan semua ilmu umum yang di pelajari, sehingga ilmu yang dipelajari dapat seimbang. Kemudia ada pula kegiatan istighotsah yand dilakukan setiap hari saat maghrib dan subuh. Istighotsah ini adalah ijazah yang diberikan Prof. Dr. Kyai H. Achmad Mudlor SH, kepada seluruh santri sebagai benteng diri. Selain kegiatan-kegiatan diatas, adapun kegiatan yang menjadi rutinitas dipensantren ini, yaitu memperingati hari- hari besar islam yang selalu ada kegiatan terupdate, bermanfaat, berfaedah dan tidak pernah membosankan.
Selain pengkajian kitab kuning, dipesantren Luhur juga terdapat kegiatan Halaqoh ilmiah, hal ini yang menjadikan peantren Luhur berbeda dengan pesantren pada umumnya.
Pesantren Luhur Malang dilengkapi dengan koperasi, kantin dan warnet sebagai sumber ekonomi yang dapat diatur sirkulasinya oleh santri. Pengaturan tersebut di handle oleh Pengurus Majelis Santri Lembaga Tinggi Pesantren Luhur Malang yang secara langsung dibentuk ole santri atas persetujuan pengasuh. Majelis Santri merupakan sebuah organisasi yang terdiri atas perangkat kerja seperti Pengurus inti (Ketua, Sekertaris dan Bendahara) dan departemennya (Peribadatan, Lingkungan hidup, Perlengkapan, Depkominfo, Penelitian dan Pengembangan, Minat dan Bakat, Kesejateraa santri, Keamanan dan Ketertiban, Apresiasi Santri, dan Takmir). Majelis santri merupakan pengurus yang bertanggung jawab menjalankan dan menertibkan kegiatan pesantren Luhur agar berjalan sesuai dengan intruksi pengasuh.
Menilik manfaat dan pegaruh serta peran Pesantren Luhur, akhirnya para tokoh baru yang muncul mulai menemukan ide-ide cemerlang seperti pembuatan Yayasan Bina Pesantren Jawa Timur, mendirikan gedung pesantren yang bertempat dijalan raya Sumbersari No 88 Malang dan mendirikan Yayasan Pendidikan MTs Mualimin Pesantren Luhur di jalan Kolonel Sugiono gang 10 Mersono, Malang. Tokoh yang berperan dalam pendirian Lembaga tersebut diatas antara lain Prof. Dr. Kyai H. Achmad Mudlor SH., Drs. Kyai H. Muhktar Bisri., Kyai H. Mujib., Drs. Kyai H. Yahya Ihsan., Kyai H. Mastur Anwar dan Bapak Sarwo Wibisono..
Kini pesantren Luhur diasuh oleh Gus Mohammad Danial Farafish, SH, S.Hum, M.Ag, putra Prof. Dr. Kyai H Achmad Muhdlor SH, dengan beberapa orang yang berpengaruh yaitu Letjend (Purn) H. Sutjipto (Alm.), Drs. Kyai H. Muhktar Bisri., Drs. H. Anwar Yoko, Letkol CHB Syahrul Romadhan SE MM dan Neng Daris Maziyah S.Ag. Adapun ketua dewan kyai yakni Drs. Kyai H. Suwandi M.Hum.